EVALUASI KEGIATAN SOSIALISASI DENGAN TEMA 122 HARI MENUJU HARI PEMUNGUTAN SUARA

#Temanpemilih, KPU Kab. Sorong Selatan melaksanakan evaluasi kegiatan sosialisasi yang telah dijalankan pada sabtu (14/10/2023) di beberapa titik lokasi, distrik teminabuan. Rapat dipandu oleh sekretaris KPU Kab. Sorong Selatan, Mohammad Rusdi, yang mengucapkan terima kasih banyak kepada semua staf yang telah turut membantu mensukseskan agenda sosialisasi dengan tema 122 hari menuju hari pemungutan suara. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada PPD konda yang telah berpartisipasi dalam kegiatn tersebut.

Rapat juga diikuti oleh Komisioner Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu, Eliaser Kombado serta Komisioner Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Ester Homer.

Dalam rapat tersebut, Eliaser menyampaikan agar kedepannya kegiatan sosialisasi dapat dipersiapkan lebih baik lagi. Selanjutnya, usulan terkait sosialisasi keliling yang rencana akan dilakukan oleh KPU Kab. Sorong Selatan untuk meningkatkan partisipasi pemilih disampaikan oleh Ester.

Rapat evaluasi ditutup dengan motivasi dari sekretaris, agar seluruh staf tetap kompak, semangat dan tetap solid dalam setiap pelaksanaan kegiatan, termasuk kegiatan sosialisasi pendidikan pemilih yang akan tetap dilaksanakan meskipun minimnya anggaran sosialisasi.

#KPUMelayani

#PemiluSerentak2024

 

 

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 372 Kali.